Cara Gampang Berbelanja Di TikTok Shop

cara gampang berbelanja di TikTok Shop berikut ini bisa anda coba ketika berbelanja. Cara berbelanja di TikTok Shop ini, cobalah sekarang juga. Aplikasi TikTok  kini memiliki fitur baru bernama TikTok Shop. Jadi sekarang aplikasi TikTok  tidak hanya menampilkan video-video hiburan tapi juga menyediakan layanan marketplace. Aplikasi TikTok Shop ini memungkinkan pengguna untuk membeli dan menjual produk secara online dengan aplikasi TikTok.

Sistem pembayaran di TikTok Shop pun ternyata ada banyak, jadi anda bisa memilih salah satu sistem pembayaran TikTok Shop mana yang anda inginkan. Sistem pembayaran TikTok Shop bisa melalui DANA, melalui Alfamart, melalui indomaret, melalui transfer BANK, melalui Go Pay, melalui OVO, melalui Shopee Pay, dan juga bisa bayar cash atau COD.

Nah untuk bisa berjualan di toko TikTok Shop, pengguna media sosial  harus  terlebih dahulu mendaftarkan akun TikToknya sebagai penjual. Mungkin anda bertanya-tanya, bagaimana sih cara login TikTok Shop?  Sebelum itu saya juga akan memberi tahu, bahwasannya TikTok berfungsi sebagai produser profesional, toko online, ikhtisar steaming langsung, dan acara iklan produk penjualan. Berikut ini cara login TikTok Shop yang bisa anda coba.

Cara Gampang Berbelanja Di TikTok Shop

  • Cara Login TikTok Shop

Anda bisa mendaftar akun TikTok melalui browser.

  1. Kunjungi laman “https://shop.TikTok.com” pada browser
  2. Klik daftar sekarang juga
  3. Pilih tombol Sign up with TikTok Account
  4. Masuk kehalaman Authorize TikTok Shop
  5. Klik Authorize untuk menyetujui
  6. Masukkan no hp dan email lengkap
  7. Masukkan kode verifikasi untuk akses akun TikTok shop
  8. Klik Next.
  9. Masukkan alamat gudang atau pengambilan barang
  10. Klik Smart Your Business
  11. Verifikasi dokumen lewat foto KTP atau Paspor
  12. Klik Submit
  13. Masukkan rekening BANK ke TikTok Shop
  14. Klik Submit
  15. Tunggu konfirmasi akun TikTok Shop lewat email.

jika anda sudah mulai tertarik untuk berbelanja di TikTok Shop tapi belum tahu caranya gimana, nah saya telah membuat tutorial berbelanja di TikTok Shop. Mulai dari tahapan pertama hingga pembayaran selesai dan anda tinggal menunggu barang yang di beli terkitim ke alamat yang sudah ditentukan. selain berbelanja langsung dari toko online yang tersedia di TikTok anda juga dapat melihat barang yang dijual secara langsung selama sesi streaming berlangsung.

  • Cara Belanja Di TikTok Shop Saat Live Streaming

  1. Buka salah satu siaran live streaming yang Anda inginkan.
  2. Produk yang dijual selama streaming langsung biasanya muncul di jendela kecil di sudut kanan bawah halaman TikTok Anda.
  3. Jika Anda menemukan sesuatu yang Anda sukai saat menonton siaran langsung, Anda dapat langsung mengklik tombol “Beli” untuk membeli dan memilih “Beli Sekarang”.
  1. Sama halnya dengan pembelian dari toko online TikTok, langkah selanjutnya dalam pembelian suatu barang melalui Live Stream adalah memasukkan alamat lengkap dan memesan barang yang dibutuhkan.
  1. Setelah melalui semua tahapan pembelian dan pembayaran, Anda tinggal menunggu barang yang Anda pesan dikirimkan ke alamat yang Anda berikan.

Itulah cara mudah belanja di TikTok Shop saat  Live Streaming berlangsung. Mudah bukan?

  • Sistem Pembayaran Di TikTok Shop

Saat ini,  TikTok Shop mempunyai  bermacam-macam  sistem  pembayaran, mulai dari  yang COD,  sistem pembayaran secara  tunai lewat outlet Indomaret  ataupun  Alfamart, melalui  transfer bank, lewat  kartu kredit, maupun lewat dompet digital.

Ada beberapa metode pembayaran dompet digital yang bisa dipilih konsumen  untuk membayar di toko TikTok Shop. tapi masih banyak  yang belum  tau sama sekali tentang  cara membayar di  TikTok Shop, apalagi melakukan pembayaran  melalui dompet digital  DANA.

Berikut Cara Bayar TikTok Shop Menggunakan Dana :

  1. Buka aplikasi TikTok
  2. Cari merchant yang akan dilakukan pembelian barang
  3. Pilih barang yang akan kamu beli
  4. Setelah itu  anda  akan diarahkan pada  tampilan “Order Summary”
  5. Pilih metode pembayaran menggunakan “DANA”
  6. Kemudian anda tinggal memasukkan nomor telepon yang sudah  anda  daftarkan di Aplikasi DANA
  7. Kemudian masukkan “PIN DANA”
  8. Setelah itu  akan ada kode verifikasi yang dikirimkan 0leh  pihak TikTok lewat  SMS
  9. Pilih pembayaran menggunakan”’DANA Balance”

Metode Pembayaran  TikTok Shop Di Alfamart Dan Indomaret:

  1. Langkah pertama klik barang yang akan anda beli
  2. Setelah sampai pada laman barang yang akan anda beli klik “Beli produk”
  3. Setelah itu akan muncul pilihan tentang barang yang akan anda beli. Seperti
  4. Jumlah barang, warna,  dan lain sebagainya.
  5. Kemudian  anda akan  diarah kan pada menu detail  barang yang akan anda beli
  6. Untuk mengatur metode pembayaran Anda tinggal, klik langsung “Tambahkan metode Pembayaran”.
  7. Pada menu metode pembayaran anda bisa klik pilihan Indomart
  8. Setelah anda klik metode pembayaran  melalui  indomaret atau alfamart, maka akan muncul kode virtual akun yang akan anda gunakan untuk membayar  nanti.
  9. setelah itu jika anda ingin  membayar berikan informasi ke pada kasir bahwa anda ingin melakukan  metode pembayaran toko tiktok melalui Doku.
  10. Jika sudah sebutkan atau tunjukkan kode yang telah anda dapatkan tadi
  11. Tunggu sampai proses selesai.

Adapun pembayaran melalui Alfamart tidak jauh berbeda. Bedanya hanya ada pada bagian metode pembayaran. Anda tinggal pilih Alfamart, bukan yang Indomaret. Nah untuk biaya administrasi ditanggung pembeli.

Metode Pembayaran Tiktok Shop Melalui Transfer Bank:

  1. Pertama, buka aplikasi TikTok
  2. Masuk ke tab Discover
  3. Gunakan kolom pencari untuk menemukan toko yang dimaksud
  4. Setelah itu anda coba buka profil toko, lalu  klik menu ‘Shop’ (ikon tas belanja)
  5. Cari dan buka produk yang ingin dibeli
  6. Setelah itu anda klik tombol ‘Buy with coupon’ atau ‘Buy now’
  7. Kemudian silahkan anda  atur varian dan jumlah barang yang akan dibeli jika diperlukan
  8. Lalu anda klik tombol ‘Buy with coupon’ atau ‘Buy now’ sekali lagi
  9. Klik opsi ‘Shipping address’ Isi formulir alamat pengiriman dengan benar lalu klik  ‘Save’
  10. Klik menu di bawah ‘Payment method’
  11. Kemudian anda tinggal  pilih sistem  pembayaran transfer bank untuk  pembayaran. Jangan lupa sesuaikan  langkah berikutnya dengan jenis bank yang akan anda gunakan
  12. Klik ‘Continue’
  13. Kemudian anda tambahkan pesan dengan klik bagian ‘Message’ jika diperlukan
  14. Klik tombol ‘Place order’
  15. Lakukan pembayaran sesuai dengan metode yang dipilih

Metode Pembayaran TikTok Shop Melalui Go Pay:

  1. Buka akun toko di TikTok Shop atau tekan produk lewat link afiliasi di video kreator
  2. Pilih barang yang akan dibeli
  3. Periksa kesesuaian rincian produk
  4. Tekan tombol Beli
  5. Periksa alamat lengkap dan jumlah barang
  6. Masukan voucher diskon jika ada
  7. Semua pilihan metode pembayaran akan ditampilkan
  8. Pilih GoPay sebagai metode pembayaran
  9. Kamu akan langsung diarahkan ke aplikasi GoPay
  10. Rincian pembayaran akan muncul secara otomatis
  11. Cek total pembayaran
  12. Tekan tombol Konfirmasi
  13. Tekan tombol Bayar
  14. Masukkan PIN GoPay
  15. Muncul notifikasi pembayaran berhasil
  16. Saldo GoPay akan terpotong dan pesanan kamu akan diproses penjual

Metode Pembayaran TikTok Shop Melalui OVO:

  1. Anda bisa mulai dengan buka akun toko di TikTok Shop atau tekan produk melalui link  afiliasi di video kreator
  2. Pilih barang yang akan dibeli
  3. Cek rincian produk, apakah sesuai dengan yang ingin dibeli
  4. Tekan tombol Beli
  5. Periksa alamat lengkap dan jumlah barang
  6. Masukan voucher diskon jika ada
  7. Semua pilihan metode pembayaran akan ditampilkan
  8. Pilih opsi OVO sebagai metode pembayaran
  9. Masukan OVO ID yang diawali dengan angka 08
  10. Tekan tombol Lanjutkan
  11. Kemudian anda akan langsung diarahkan ke aplikasi OVO
  12. Cek kesesuaian nominal pembayaran
  13. Masukkan OVO PIN
  14. Tunggu hingga muncul notifikasi pembayaran berhasil
  15. Saldo Ovo kamu akan terpotong dan pesananmu akan diproses penjual

Cara Bayar TikTok Shop dengan ShopeePay:

  1. Pertama anda buka akun toko di TikTok Shop atau klik  produk melalui  link afiliasi di video  kreator
  2. Pilih barang yang akan dibeli
  3. Kemudian anda cek rincian produk, apakah sudah  sesuai dengan yang ingin dibeli
  4. Lalu tekan tombol Beli
  5. Periksa alamat lengkap dan jumlah barang
  6. Masukan voucher diskon jika ada
  7. Semua pilihan metode pembayaran akan ditampilkan
  8. Tekan opsi ShopeePay sebagai metode pembayaran
  9. Kamu akan langsung diarahkan ke aplikasi Shopee
  10. Cek nominal pembayaran TikTok Shop
  11. Tekan tombol Konfirmasi
  12. Tekan tombol Bayar
  13. Masukkan ShopeePay PIN
  14. Notifikasi pembayaran berhasil akan ditampilkan
  15. Saldo ShopeePay akan terpotong dan pesananmu akan diproses penjual

Sangat mudah bukan?,  metode pembayaran  TikTok Shop melalui  dompet digital.

Cara Bayar Cash Atau COD:

Anda  bisa langsung  login,  kemudian  akan muncul ikon belanja jika anda mengikuti cara mengaktifkan Tiktok Shop, anda bisa  bayar COD di aplikasi setelah anda download dan login. Tiktok Shop gratis ongkir  juga bisa anda dapatkan dengan cara  klik sebelum metode pembayaran.  Tapi tidak semua toko ada gratis ongkir, hanya toko-toko tertentusaja. Cara bayar cash atau COD  ataupun  tunai di rumah, menjadi salah satu sistem pembayaran di Tiktok Shop yang paling ditunggu. Kemudian  kenapa tidak muncul pembayaran tunai atau COD di Tiktok Shop untuk gratis ongkir  belanja? Pembayaran tunai atau cash ataupun  COD yang tidak muncul di Tiktok Shop, itu di karenakan  tidak semua toko memunculkan metode tersebut.

Tapi ada hal lain yang menjadi penyebab tidak munculnya sistem pembayaran COD, dikarenakan pihak Tiktok menonaktifkan sementara metode pembayaran tersebut. Tapi anda tak perlu khawatir karena beberapa toko masih menyediakan sistem pembayaran tunai atau cash COD beserta dengan kupon diskon dan gratis ongkir. Jika anda sudah bisa download dan login Tiktok Shop maka anda bisa  belanja dan anda juga tidak ketinggalan untuk mendapatkan kupon diskon tanpa error. Di bawah ini akan tersedia cara menggunakan dan mengaktifkan Tiktok Shop untuk pembeli supaya bisa bayar secara COD dan dapat kupon serta gratis ongkir.

Adapun keutamaan / kelebihan dari TikTok Shop ini adalah brand dan juga para pengusaha bisa dengan mudah untuk memperbesar usahanya. Itu dikarenakan banyaknya pengguna aplikasi. Tidak hanya itu, aplikasi TikTok ini juga mempunyai kelebihan lainnya, diantaranya:

  • Aplikasi Sosial Media Sekaligus Belanja

Kalau dihitung-hitung, gak perlu lagi berbelanja di marketplace. Karena dengan menggunakan aplikasi TikTok saja kita sudah mendapatkan pengalaman gabungan, antara marketplace denga sosmed. Tentu saja sangat  menarik dan  praktis bukan?

  • Cara Membatalkan Pesanan Yang Belum Dibayar Di Toko TikTok:

  1. Langkah pertama pilih menu Profil, klik Tab Options (garis tiga di kanan)
  2. Kemudian  Tab menu
  3. Pesan di halaman Pengaturan & Privasi
  4. Kemudian di bagian tab All akan terlihat daftar produk yang telah dibeli
  5. Pilihalah produk yang sudah Anda pesan dan ingin dibatalkan.
  6. Kemudian pada menu ‘awaiting payment’, tab “cancel”.
  7. Kemudian  pada “Tell us why you canceled”, silahkan  pilih satu di antara alasan,  kenapa  Anda ingin  membatalakan pembelian produk tersebut.
  8. Kemudia ketika  selesai, tab submit dan pesanan Anda sudah berhasil dibatalkan.
  • Cara Membatalkan Pesanan Di TikTok Shop Yang Sudah Dibayar

  1. Anda coba  hubungi dan meminta penjual agar tidak mengirim barang pesanan
  2. Tapi  belum tentu penjual langsung bisa membatalkan pengiriman karena sebelum membatalkan pengiriman, karena penjual terlebih dahulu membuat laporan ke aplikasi  TikTok Shop.
  3. Untuk  menghubungi toko tiktok, hanya penjual atau penjual yang bisa melakukannya.
  4. Nantinya, di aplikasi toko TikTok, penjual mengonfirmasi bahwa  item sudah habis dan tidak bisa dikirim.
  5. Setelah konfirmasi itu selesai dan barangsudah dibatalkan, Anda perlu tahu bahwa ini berpengaruh terhadap penjual.
  6. Ini memiliki dampak yang sangat buruk pada toko  karena penjual menjadi terkenal dengan poin penalti.
  7. Oleh karena itu, sebelum memesan dan membayarnya pastikan terlebih dahulu bahwa pesanan sudah sesuai ya!

Seperti itulah  cara membatalkan pesanan di TikTok Shop yang ternyata sangat  mudah.

  • Cara Mengisi Alamat Di TikTok Shop

Banyak orang mungkin menghadapi  masalah  saat memasukkan alamat mereka di toko TikTok. Berikut  cara memasukkan alamat Anda di toko TikTok  untuk membantu Anda berbelanja di toko TikTok.

  • Bukalah Aplikasi TikTok di ponsel anda
  • Pilih Menu Profil yang ada dipojok kanan bawah
  • Pilih Ikon Garis Tiga yang ada dipojok kanan atas
  • Kemudian banyak  pilihan baru akan muncul di layar. Pilih menu  “Pesan”.
  • Kemudian pilih icon “3 baris” di pojok kanan atas untuk menambahkan alamat pengiriman
  • Kemudian  akan dimunculkan opsi baru.  anda bisa memilih “informasi pengiriman”
  • Setelah itu anda  bisa memilih “tambah” untuk menambah alamat pengiriman
  • Kemudian  isilah alamat pengiriman sesuai yang diperlukan
  • Setelah itu  pilih “simpan”.

terimakasih sudah mau mampir, dan membaca artikel ini. semoga bermanfaat!