Menggunakan Picsart Untuk Memasang Foto Ke Twibbon
Menggunakan Picsart Untuk Memasang Foto Ke Twibbon

Menggunakan Picsart Untuk Memasang Foto Ke Twibbon

Menggunakan picsart untuk memasang foto ke twibbon – Kebanyakan dari para pengguna media sosial, baik itu Instagram, Facebook, ataupun WA memposting foto dalam frame khusus, dengan foto yang ditata di suatu bingkai dengan tulisan ataupun dengan gambar yang beragam. Yang mana frame tersebut biasanya bertuliskan event, kampanye ataupun kegiatan tertentu, itulah yang dinamakan twibbon.

Saat ini twibbon telah menjadi salah satu bagian dari sebuah event. Mulai dari pendaftaran siswa baru, 17 Agustus, pengenalan kampus, kesaktian pancasila atau even-even yang lainnya. Sehingga dengan keberadaan twibbon ini, seolah-olah membuat acara menjadi lebih menarik dan juga  meriah. Akan tetapi, masih ada beberapa orang yang merasa kesulitan dalam memasang foto di twibbon yang ada. Berikut ini penjelasan selenngnkapnya tentang cara menggunakan picsart untuk memasang foto ke twibbon.

Menggunakan Picsart Untuk Memasang Foto Ke Twibbon

Perlu Anda ketahui bahwasannya selain menggunakan PicsArt, Anda juga bisa menggunakan aplikasi lain untuk mengedit foto di twibbon. Contohnya saja dengan menggunakan aplikasi Canva atau bisa juga dengan mengeditnya langsung melalui web twibbonize.com. Akan tetapi kali ini kami akan menjelaskan cara memasang foto ke twibbon menggunakan aplikasi PicsArt saja.

Tampaknya hampir semua orang pernah menggunakan aplikasi pengedit foto yang satu ini. Hal ini dikarenakan, PicsArt telah menawarkan penggunaan yang sangat mudah, dan juga merupakan salah satu aplikasi pengedit foto terbaik. Berikut ini langkah-langkah dalam memasukkan foto ke twibbon, yang bisa Anda praktekkan :

  1. Jika Anda belum mempunyai aplikasi picsartnya, maka silahkan Anda download terlebih dahulu di Google Play Store. Tunggu hingga proses pemasangannya berhasil.
  2. Jika aplikasinya telah berhasil terpasang, langsung saja Anda buka aplikasi picsArt nya,
  3. Setelah itu tekan ikon plus atau tanda tambah yang berada tepat di bagian bawah tengah.
  4. Dan jika sudah masuk ke halaman baru, maka klik kolom photos, kemudian Anda tinggal pilih foto yang akan Anda masukkan ke dalam twibbonnya.
  5. Jika sudah, lanjut dengan mengklik opsi add foto di kolom menu, dan Anda tinggal pilih bingkai yang ada, atau pilih twibbon yang ada.
  6. Silahkan Anda atur foto tersebut sesuai dengan yang Anda inginkan.
  7. Terakhir, Anda tinggal klik saja tanda panah, lalu simpan hasil editan Anda tadi, dengan menekan tombol save di bagian pojok kanan atas.