Menampilkan Layar Android di PC

Menampilkan Layar Android Di PC Tanpa Root & Internet

Menampilkan Layar Android di PC Tanpa Root dan Internet- Menampilkan layar HP Android ke PC atau sering disebut dengan mirroring screen, memiliki banyak sekali kegunaan, seperti untuk record game dari PC, menonton film, membaca berita dan masih banyak kegunaan serta keuntungan lainya.

Namun, diantara kita masih banyak yang belum mengetahui cara menghubungkan layar Android ke PC ini, sebenarnya banyak sekali cara untuk melakukanya, mulai dari menggunakan kabel USB sampai tanpa menggunakan kabel USB dan tanpa menggunakan Internet sekalipun. Setiap cara memiliki keuntungan dan kerugian masing masing, nah kali ini admin akan membagikan beberapa cara untuk mirroring layar Android ke PC terutama ke Windows. Berikut adalah beberapa tutorialnya.

Menampilkan Layar Android Di PC Tanpa Root Dan Internet

  • Menggunakan Aplikasi Connect di Windows 10

Nah, cara yang pertama ini hanya dapat dilakukan dengan menggunakan Windows 10, keuntungan dari menggunakan cara yang pertama ini adalah kalian tidak memerlukan koneksi Internet dan tanpa USB bahkan aplikasi connect ini merupakan aplikasi bawaan dari Windows, jadi kalian tidak perlu menginstal aplikasi tambahan apapun. Berikut adalah tutorialnya.
  1. Search aplikasi connect di Windows 10
  2. Buka aplikasi tersebut
  3. Setelah terbuka maka secara otomatis aplikasi connect akan langsung siap untuk disambungkan ke Android
  4. Selanjutnya, buka Android masuk ke pengaturan> pada menu network pilih more > pilih wireless diplay
  5. Setelah masuk ke menu Wireless Display, disana akan ada nama dari PC kalian, klik menu tersebut dan secara otomatis layar Android akan terhubung ke PC
  6. Nah disni dapat dilihat layar Android kita sudah tampil di PC.
  • Menggunakan Aplikasi Vysor untuk Menampilkan Layar Android di PC

Nha, jika tadi sudah ada tutorial mirroring Android ke PC tanpa USB kini ada tutorial mirroring Android ke PC dengan menggunakan USB dan aplikasi Vysor, keuntunganya yaitu mirroring lebih realtime, smooth, dan tentunya meminimalisir putus koneksi. Berikut adalah tutorialnya.
  1. Pertama, allow USB debungging di Android, caranya masuk ke pengaturan >  about > cari cuild number > tekan 7 kali sampai ada tulisan anda sudah masuk ke developer mode.
  2. Download dan Install aplikasi Vysor di Android dan PC
  3. Buka kedua aplikasi Vysor baik di Android maupun PC
  4. Koneksikan dengan USB
  5. Maka di Android akan muncul pop up, klik saja “Allow USB Debugging”
  6. Selanjutnya secara otomatis Vysor mendeteksi perangkat anda
  7. Nah, sekarang Vysor akan menampilkan Android kalian di PC
Begitulah tadi 2 Tutorial Cara Menampilkan Layar Android di PC Tanpa Root dan Internet, kedua cara tersebut memiliki keuntungan dan kerugian masing masing, jadi terserah anda ingin menggunakan cara yang mana, terimakasih.