Tips Sukses Dalam Memulai Bisnis Jualan Online 2021

Tips Sukses dalam Memulai Bisnis Jualan Online 2021 – Tahun 2021 ini admin yakin tingkat jual beli Online akan meningkat drastis dari tahun tahun sebelumnya, akan ada banyak pembisnis baru masuk ke ranah bisnis online terutama online shop atau jualan online. Jualan online sendiri dapat menggunakan website kita sendiri ataupun menggunakan web e-commerce/marketplace yang sudah terkenal sperti tokopedia atau bukalapak.

Bisnis online memang tidak perlu kita ragukan lagi, sudah banyak orang sukses melalui jualan online ini, bahkan tidak sedikit pula anak anak muda yang masuk ke bisnis online ini dan meraih penghasilan puluhan hingga ratus juta perbulan.

Nah, lalu bagaimana jika kita belum mengetahui apapun tentang bisnis online, namun ingin masuk ke bisnis jualan online ini, apakah masih mungkin akan sukses seperti mereka tadi? tentu jawabanya masih, peluang bisnis online ini terbuka lebar bagi anda yang mau belajar dan berusaha.

Tips Sukses dalam Memulai Bisnis Jualan Online 2021

Sebelum anda memulau berbisnis dan membuka toko online ini, sebaiknya anda memperhatikan beberapa hal yang memperngaruhi bisnis anda, lalu apakah hal hal tersebut ? nah, admin kali ini akan membahas beberapa hal tersebut, simak saja artikel berikut ini.
  • Apa Yang Ingin Anda Jual

Hal pertama yang anda harus pikirkan adalah, produk apa yang ingin anda jual pada toko online anda, nah produk tersebut dapat berupa barang ataupun jasa. Akan lebih baik produk yang anda jual merupakan produk yang anda ketahui atau gemari. Contohnya jika anda seorang yang gemar dengan musik, anda dapat menjual peralatan musik, seperti gitar, drum, dan lain sebagainya.
Dengan menjual produk yang anda gemari anda akan mengetahui produk mana yang sedang hits, sedang banyak dicari dan memiliki nilai jual yang tinggi. Hal ini tentunya akan membuat penjualan di toko online anda meningkat. Sedangkan apabila anda menjual jasa, sebaiknya juga demikian juallah jasa yang anda gemari, seperti jika anda gemar membuat desain grafis anda dapat menjualnya di martketplace yang ada, atau juga bisa menawarkan jasa melalui website freelancer.
  • Survei Pasar

Setelah menentukan produk yang akan anda jual, langkah selanjutnya adalah mensurvei pasar, ini berguna untuk memastikan apakah produk yang akan anda jual benar benar dicari oleh orang orang, anda dapat melakukanya dengan cara mengunjungi beberapa toko online dan melihat kategori produk sesuai yang anda akan jual. Langkah ini berguna untuk meminimalisir kerugian, jika anda telah melakukan survei ini dan didapati produk yang ingin dan jual memiliki banyak peminat ini anda dapat memilih produk tersebut untuk dijual pada toko online anda.
  • Gabung Komunitas

Setalah anda benar benar memastikan produk yang ingin anda jual memiliki banyak peminat, anda dapat masuk ke tahap ini, dimana anda bergabung ke komunitas sesuai produk yang ingin anda jual. Hal ini berguna untuk melihat hal hal yang sedang hangat dan sedang dicari oleh banyak orang. Anda juga dapat memperluas jaringan penjualan anda melalui komunitas ini. Komunitas ini bisa melalui social media maupun secara offline.
  • Perencanaan Penjualan

Tahap ini anda dapat menentukan bagaimanakah anda akan memulai bisnis toko online anda, diamana anda akan menjual produk anda, apakah melalui e-commerce/marketplace orang atau ingin memakai website sendiri. Bagaimanakah langkah dalam mempromosikan toko online anda, Menghitung perkiraan harga dengan mempertimbangkan untung dan rugi serta menentukan gaji karyawan jika anda ingin mereqruit karyawan. Semua itu perlu diperhitungkan dengan matang sebelum memulai bisnis toko online ini.
  • Memulai Dengan Skala Kecil

Sebaiknya dalam mengawali bisnis toko online ini anda memulai dengan skala kecil, ini berguna untuk mengurangi kerugian jika produk anda tidak laku, langkah ini anda dapat benar benar memastikan bagaimana kualitas produk anda di toko online, apakah ada yang mau membayarnya, dan juga anda juga dapat meminta review jika produk anda telah laku dipasaran.
  • Lakukan Evaluasi

Setelah anda berhasil menjual dengan skala kecil jangan terburu-buru yakin bahwa produk anda akan lebih laku selanjutnya, sebaiknya lakukan evaluasi penjualan terlebih dahulu. Evaluasi ini dapat dilakukan dengan dengan beberapa cara seperti berikut ini.
  1. Kinerja anda, apakah sudah mencapai target awal? bagaimana jangkauan penjualan anda, apakah sudah sesuai dengan perencanaan awal atau belum.
  2. Review pembeli atau Customer feedback, anda dapat melihat bagaimana feedback dari para customer yang telah membeli produk anda, apakah mereka puas atau adakah saran yang dapat anda lakukan.
  3. Menghitung keuntungan, anda dapat menghitung keuntungan yang anda dapat dengan penjualan dengan skala kecil tadi, apakah masih dapat lebih dimaksimalkan, ini tentunya perlu anda perhatikan.
  • Mulai Berjualan Dengan Skala Yang Lebih Tinggi

Nah setelah melihat evaluasi dari penjualan sebelumnya pastinya anda dapat menentukan bagaimana dan apa yang harus anda tingkatkan dalam penjualan selanjutnya. Pastinya ada beberapa perubahan besar dalam toko online anda, seperti bagaimana promosi yang dilakukan, produk apa yang cocok untuk skala besar, dan bagaimana membuat para customer merasa senang dan puas terhadap produk anda.
Dalaman tahap ini diharapkan anda dapat lebih memaksimalkan kualitas dari toko online anda, sehingga dapat meningkatkan pendapatan yang anda peroleh, jangan sampai pada tahap ini kualitas dari toko anda mengalami penurunan karena kurangnya evaluasi.
  • Selalu Berdoa Dan Bersyukur

Setelah anda melakukan semua hal tersebut jangan lupakan berdoa dan bersyukur, karena itu merupakan kunci utama kesuksesan, seberapapun usaha kalian jika Tuhan belum berkehendak maka kesuksesan itu tidak akan terjadi, maka teruslah berdoa disaat anda susah maupun sukses. Jangan tinggalkan kewajiban anda sebagai manusia karena dunia semata karena pada saatnya nanti kita akan kembali kepada yang maha kuasa. Bersyukur juga merupakan hal yang menentukan seberapa sukseskah diri kita, dengan brsyukur tentunya kita akan terhindar dari rasa putus asa, selalu membagi sedikit rezeki yang kita punya untuk orang lain yang membutuhkan, karena memberi tidak akan mengurangi harta namun akan menambah harta yang kita miliki.
Nah itulah tadi tips sukses dalam memulai bisnis jualan online, meskipun terlilhat sederhana namun hal hal tersebut berpengaruh besar terhadap kesuksesan bisnis online anda, tentunya anda tidak ingin bisnis anda rugi kan? jadi, jangan asal asalan dalam memulai bisnis online ini. Terimakasih.