Cara Mendapatkan Airdrop Crypto

Langkah Mudah Cara Mendapatkan Airdrop Crypto

Langkah Mudah Cara Mendapatkan Airdrop Crypto – Sebelum membahas tentang cara mendapatkan airdrop crypto, ada baiknya jika kita mengulas sedikit tentang apa itu Airdrop crypto. Airdrop crypto merupakan sebuah istilah dalam cryptocurrency yang menawarkan koin atau token gratis. Istilah “cryptocurrency” mengacu pada mata uang digital yang dapat digunakan untuk melakukan transaksi virtual. Namun, ada juga investor yang menggunakan mata uang crypto sebagai bentuk investasi.

Sejak kemunculan mata uang kripto satu dekade lalu, nilai mata uang kripto semakin beragam. Sebagai contoh, perhatikan harga Bitcoin pada Februari 2021, yaitu Rp734,9 juta. Saat ini, ada banyak perusahaan di seluruh dunia yang bereksperimen dengan Bitcoin sebagai metode pembayaran, termasuk Overstock, Whole Foods, Home Depot, dan bahkan Starbucks. Elon Musk, CEO Tesla Inc, juga mempertimbangkan kemungkinan membeli kendaraan Tesla menggunakan Bitcoin.

Airdrop crypto sendiri merupakan salah satu bentuk strategi pemasaran perusahaan. Tujuannya adalah untuk meningkatkan kesadaran publik tentang penggunaan mata uang kripto baru. Tujuan dari strategi ini diharapkan agar terjadi pertumbuhan viral untuk media sosial dan internet.

Airdrop crypto ini merupakn koin-koin gratis yang nantinya diberikan oleh perusahaan yang menciptakan mata uang crypto kepada anggota komunitasnya. Jadi jangan heran jika airdrop crypto ini dikatakan sebagai salah satu bentuk strategi pemasaran mereka. Cara mendapatkan airdrop crypto ini melibatkan pengiriman gratis koin ke dompet anggota blockchain komunitas. Mata uang virtual baru nantinya akan dikirim kepada para anggota komunitas blockchain saat mereka melakukan layanan sederhana, seperti memberikan informasi tentang mata uang baru tersebut ke media sosial atau terhubung dengan anggota lain.

Keuntungan Dan Kerugian Airdrop Crypto

Konsep airdrop cryptocurrency ini tak lepas dari dua sisi, yaitu keuntungan dan kerugian yang nantinya muncul dari penggunaannya. Metode airdrop ini dinilai cukup berperan sebagai salah satu cara yang baik untuk pemasaran mata uang crypto di tengah persaingan mata uang kripto baru.

Selain sebagai strategi promosi, ini juga merupakan salah satu cara paling efektif untuk memastikan mata uang digital dapat digunakan dengan aman. Dimana salah satu kunci terpenting agar cryptocurrency berhasil. Jika tidak ada pengguna, maka tidak ada nilai dalam mata uang.

Di sisi lain, terdapat kerugian pada airdrop yang berpotensi menciptakan skema pump-and-dump. Pierre Rochard, pendiri Bitcoin Advisory, membenarkan hal ini. Menurut skema, pemegang mata uang kripto mungkin secara artifisial menaikkan nilai mata uang mereka untuk menerima untung dengan cepat.

Langkah Mudah Cara Mendapatkan Airdrop Crypto

Setelah Anda mengetahui tentang apa itu airdrop crypto, Anda dapat memutuskan apakah Anda ingin mendapatkannya atau tidak. Dan berikut ini merupakan cara mendapatkan airdrop crypto :

  • Wallet Ethereum

Hal pertama yang Anda perlukan adalah wallet crypto atau dompet kripto digital, seperti MetaMask atau MyEtherWallet. Untuk jangka panjang, disarankan untuk pilih dompet Ledger Nano S. wallet Ethereum ini tentu harus aktif. Jika wallet hanya digunakan untuk mendapatkan koin, itu tidak akan bisa mendapatkan keuntungan dari airdrop. Karena akan ada tim koin yang akan memilih status wallet yang sedang digunakan.

  • Akun Telegram

Cara mendapatkan crypto selanjutnya yakni dengan menyiapkan akun telegram. Telegram adalah salah satu platform yang akan digunakan untuk melacak kemajuan ICO (Initial Coin Offering). Kamu juga harus mengaktifkan akun ini sebelum menerima koin pada wallet Ethereum, agar akun ini tidak didiskualifikasi.

  • Akun Twitter

Hampir setiap perusahaan yang menyediakan layanan airdrop juga mewajibkan penggunanya untuk mengikuti mereka di Twitter. Namun, banyak juga yang meminta anggotanya me-retweet banyak cuitan yang sudah diposting oleh perusahaan. Jadi agar kamu bisa mendapatkan airdrop crypto, maka diwajibkan untuk mengaktifkan akun twitter.

  • Alamat Email

Untuk kebutuhan konfirmasi nantinya, kamu juga harus mempersiapkan alamat email. Karena dibutuhkan waktu sekitar 1 sampai 2 bulan hingga koin bisa kamu terima. Anda bisa menggunakan Etherscan untuk mengetahui status koin Anda dengan cara mengunjungi etherscan. Jika token tersedia, Pelacak Token akan muncul. Dengan kata lain, Anda dapat memeriksanya menggunakan MyEtherWallet.

Tips Mendapatkan Airdrop Crypto Terbaru

Menemukan event airdrop terbaru sebenarnya tidak sulit. Anda hanya cukup mengetikkan kata kunci seperti “airdrop terbaru” atau “new airdrop” di google, maka nantinya akan disediakan beberapa situs yang mendaftar event-event airdrop crypto terbaru yang diadakan oleh startup-startup blockchain.

Situs seperti airdropalert.com dan airdrops.io ini bisa kamu kunjungi untuk menemukan daftar airdrop terbaru yang sedang berlangsung. Kamu juga bisa mengunjungi forum atau group airdrop di media sosial untuk menemukannya. Jika kamu pengguna Telegram, kamu bisa dengan mudah menemukan channel airdrop atau bot-bot airdrop telegram. Di sana kamu akan diberikan notifikasi tentang airdrop terbaru layak dipertimbakan untuk diikuti.

Disarankan untuk sering-seringlah memantau informasi terupdate seputar airdrop jika kamu tidak ingin ketinggalan gerbong. Kuota pembagian airdrop biasanya terbatas. Siapa cepat, dia dapat

Semoga ulasan singkat tentang langkah mudah cara mendapatkan airdrop crypto ini dapat membantu anda. Karena airdrop cukup mudah untuk didapatkan, ada sebagian orang yang antusias untuk berburu koin-koin gratis ini. Bahkan, ada juga yang terlanjur terjebak untuk berinvestasi. Padahal, airdrop crypto yang sah itu murni ditujukan untuk sebuah kegiatan promosi, bukan investasi modal.