Tips/Trik

Cara Mengatasi Laptop Blue Screen Windows 10

Cara mengatasi laptop blue screen windows 10 – Di akusatu.com kali ini, kami akan menjelaskan sedikit tentang, laptop blue screen windows 10. Tapi sebelum itu kami akan menjelaskan tentang penyebab laptop blue screen windows 10. Penyebab laptop blue screen windows 10 ini, bisa jadi karena ada kerusakan pada hardware, driver perangkat kerasnya, atau mungkin karena sistem operasinya yang sedang eror, terkadang juga karena ada masalah pada low-level software yang beroperasi di Windows. Adapun kode eror biasanya ditandai dengan stop code-nya masing-masing seperti :

Beberapa Kode Eror Pada Laptop

  • CRITICAL_PROCESS_DIED
  • SYSTEM_THREAD_EXCEPTION_NOT_HANDLED
  • IRQL_NOT_LESS_OR_EQUAL
  • VIDEO_TDR_TIMEOUT_DETECTED
  • PAGE_FAULT_IN_NONPAGED_AREA
  • SYSTEM_SERVICE_EXCEPTION
  • DPC_WATCHDOG_VIOLATION

Kemunculan blue screen pada laptop, dapat menyebabkan hilangnya data, ataupun bisa menyebabkan laptop gagal menyimpan data yang sedang berjalan, dan bisa menyebabkan laptop akan crash sehingga gagal berjalan dengan normal dan aman. Tapi anda tak perlu khawatir, ketika masalah blue screen pada laptop ini terjadi pada anda, karena anda bisa ikuti cara-cara berikut ini untuk mengatasi laptop blue screen windows 10. Berikut ini penjelasannya:

Cara Mengatasi Blue Screen Windows 10 Pada Laptop

  • Cara Mengatasi Blue Screen Windows 10 Melalui Advanced Startup

Mengatasi blue sreen windows 10 melalui Advanced Startup. Anda bisa lakukan dengan menyalakan laptop kemudian anda buka System Restore lewat Advanced Startup. Segera setelah logo Windows seperti di atas tadi muncul di laptop anda, dan anda harus segera tekan dan juga tahan tombol power untuk menghentikan rangkaian boot. Ulangilah kedua langkah di atas sebanyak 3 kali lagi. Setelah anda melakukan pengulangan ketiga, maka Windows 10 akan membuka Advanced Startup dan lanjutkan dengan mengikuti langkah berikut ini:

  1. Coba anda klik Advanced Startup
  2. Kemudian anda klik Troubleshoot
  3. Setelah itu pilihlah opsi System Restore
  4. Lalu anda pilih akun Windows
  5. Coba masukkan password anda
  6. Kemudian klik Continue
  7. Lalu anda tinggal klik Next
  8. Kemudian pilih restore point terbaru
  9. Pilihlah Scan for Affected Programs untuk bisa memeriksa program apa saja yang mungkin telah terdampak
  10. Setelah itu anda klik Close, lalu Next
  11. Kemudian anda selesaikan dengan Finish

Setelah anda menyelesaikan langkah-langkah tersebut, maka fitur Advanced Startup ini akan membatalkan update, driver, aplikasi, dan juga perubahan sistem yang dilakukan setelah restore point dibuat. Yang artinya, bahwa sistem akan dikembalikan seperti sebelum ada update atau perubahan apa pun.

  • Cara Mengatasi Blue Screen Windows 10 Dengan Safe Mode

Mengatasi blue screen windows 10 dengan safe mode. Safe Mode artinya laptop anda hanya akan menyala dengan bantuan driver dan fitur-fitur esensial untuk bisa mengakses desktop dan juga memperbaiki system crash. Anda juga bisa mengakses Safe Mode melalui menu Advanced Startup saat boot ataupun menggunakan media instalasi Windows 10. Ketika logo Windows muncul, anda harus segera menekan dan tahan tombol power untuk menghentikan rangkaian boot.

Ulangilah tahap di atas sebanyak 3 kali lagi. Setelah anda melakukan pengulangan yang ketiga, maka Windows 10 akan membuka Advanced Startup dan anda bisa akses fitur Safe Mode dengan cara berikut ini :

  1. Anda tinggal klik opsi Troubleshoot
  2. Kemudian anda pilih Advanced Options
  3. Lalu anda klik opsi Startup Settings
  4. Setelah itu klik Restart
  5. Kemudian setelah laptop di-reboot, maka tekanlah tombol F4 (atau 4) untuk memilih Enable Safe Mode
  • Uninstall Driver Yang Tidak Cocok

Uninstal driver yang tidak cocok untuk memperbaiki bug pada system update untuk mengatasi blue screen. Untuk melakukannya anda bisa ikuti cara-cara berikut ini :

  1. Coba anda buka Control Panel
  2. Kemudian anda klik Uninstall a Program
  3. Setelah itu anda klik View Installed Updates pada panel kiri
  4. Lalu pilihlah update terbaru (lihat berdasarkan tanggal “Install On”)
  5. Dan anda tinggal klik Uninstall

Setelah itu restart kembali laptop anda, agar sistem bisa menyelesaikan tugasnya dan juga memastikan eror tidak akan terjadi lagi. Langkah yang lain untuk mengatasi laptop blue screen windows 10, dengan uninstall driver adalah sebagai berikut :

  1. Coba anda buka Start
  2. Anda coba cari Device Manager, lalu pilihlah opsi yang paling atas
  3. Kemudian pilih device yang bermasalah kemudian buka cabang turunannya
  4. Lalu setelah itu klik kanan pada perangkat yang dipilih, kemudian pilih Uninstall Device
  5. Setelah itu anda tinggal klik OK
  6. Kemudian anda restart ulang laptop anda dan pastikan kalau proses bug check sudah selesai semua

Jika setelah anda menghapus update laptop anda sudah tidak lagi menampilkan pesan-pesan eror, maka anda harus blokir update atau driver tersebut. Tujuannya agar update Windows 10 ataupun driver itu tidak menginstal ulang secara otomatis sampai update terbaru yang permanen tersedia. Itulah tadi penjelasan dari akusatu.com tentang cara mengatasi laptop blue screen windows 10, semoga bisa membantu ya! Terimakasih sudah mampir.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button